Saturday 26 December 2015

Filled Under:

DOA KELUAR RUMAH YANG JARANG ORANG AMALKAN



#Anda bayangkan, jika disetiap langkah selalu panjatkan doa, maka hari-hari Anda akan semakin indah karena hati terasa tenang dengan selalu menyebut Asma Allah... Tapi sayangnya jarang sekali yang mau melakukan ini, mengucapkan doa disetiap keluar rumah dan masuk rumah...

#Padahal, membaca doa ketika keluar dan masuk rumah merupakan salah satu doa sehari-hari yang dianjurkan untuk senantiasa dibaca... Semoga dengan adanya artikel ini, dapat menggugah hati kita semua untuk selalu berdoa di setiap langkah kita...
Dan berikut adalah lafadz bacaan doa saat keluar rumah dan doa ketika masuk rumah... Perlu digaris bawahi, disini ada dua macam doa ketika masuk rumah, diantara yaitu rumah yang dihuni dan rumah kosong...

#Doa Ketika Masuk Rumah

اَللهُمَّ اِنّىْ اَسْأَلُكَ خَيْرَالْمَوْلِجِ وَخَيْرَالْمَخْرَجِ بِسْمِ اللهِ وَلَجْنَا وَبِسْمِ اللهِ خَرَجْنَا وَعَلَى اللهِ رَبّنَا تَوَكَّلْنَا

#ALLOOHUMMA INNII AS-ALUKA KHOIROL MAULIJI WA KHOIROL MAKHROJI BISMILLAAHI WA LAJNAA WA BISMILLAAHI KHOROJNAA WA ‘ALALLOHI ROBBINAA TAWAKKALNAA...

#ertinya :

#Ya Allah, sesungguhnya aku mohon kepada-Mu baiknya tempat masuk dan baiknya tempat keluar dengan menyebut nama Allah kami masuk, dan dengan menyebut nama Allah kami keluar dan kepada Allah Tuhan kami, kami bertawakkal...
Yang dimaksud dengan rumah untuk doa diatas adalah rumah yang dihuni... Meskipun saat Anda masuk rumah ini tidak ada orangnya, namun karena setiap harinya dihuni, maka rumah ini tidak tergolong rumah kosong... Dan ketika Anda memasuki rumah kosong, yakni rumah yang sudah berbulan-bulan dan/atau sudah bertahun-tahun tidak dihuni, maka doanya adalah sebagai berikut :

#Doa Ketika Masuk Rumah Kosong

اَلسَّلاَمُ عَلَيْنَا وَعَلَى عِبَادِاللهِ الصَّالِحِيْنَ

#ASSALAAMU’ALAINAA WA ‘ALAA ‘IBAADILLAAHISH SHOOLIHIINA
ertinya :

Hamba-hamba Allah yang sholih...

Nah, setelah memasuki rumah pastinya tidak akan selamanya kita didalamnya... Maka dari itu, saat keluar dari rumah, silakan baca doanya berikut ini :

Doa Ketika Keluar Rumah

-------------
-------------


بِسْمِ اللهِ تَوَكَّلْتُ عَلَى اللهِ لاَحَوْلَ وَلاَقُوَّةَ اِلاَّ بِاللهِ

BISMILLAAHI TAWAKKALTU ‘ALALLOOHI LAA HAWLAA WALAA QUWWATA ILLAA BILLAAHI

ertinya :

Dengan menyebut nama Allah aku bertawakal kepada Allah, tiada daya kekuatan melainkan dengan Allah...
Itulah bacaan-bacaan doa masuk dan keluar rumah yang patut kita panjatkan setiap hari, agar supaya diberi keselamatan oleh sang pencipta... Amien ya Robbal ‘alamien...

Semoga bermanfaat...

tag kata kunci: doa keluar rumah, tips




0 comments:

Post a Comment